Spesifikasi
dan Harga ASUS ZenFoneMAX - Smartphone memang kini menjadi sebuah primadona
tersendiri dikalangan masyarakat di berbagai penjuru dunia. Handphone yang
berfungsi sebagai alat komunikasi kini telah menjadi sarana all in one dalam
kehidupan penggunanya. Banyak hal yang bisa dilakukan dengan sebuah perangkat Smartphone
masa kini. Layaknya sebuah kendaraan yang hanya bisa melaju dengan berisi bahan
bakar, perangkat Smartphone bergantung kepada daya yang diberikan oleh komponen
Baterai. Jika Baterai tersebut kehabisan daya tentu saja perangkat tersebut
akan mati dan tidak memiliki fungsi sama sekali.
Hal ini juga yang hingga
saat ini selalu menjadi permasalahan bagi sejumlah pengguna, dan ASUS berusaha
menjawab permasalahan tersebut dengan menghadirkan sebuah Handphone terbaru,
sebenarnya perangkat ini sudah diperkenalkan pada November lalu namun perangkat
ini baru saja akan resmi hadir untuk pasar Indonesia. Perangkat yang diberinama
ASUS ZenFone Max, perangkat dengan spesifikasi canggih yang ditenagai oleh
baterai berkapasitas super besar.
Seperti yang telah di
sebutkan sebelumnya ASUS ZenFone Max menggunakan Baterai dengan kapasitas besar
yaitu 5000 mAh. Hal ini tentunya memudahkan para penggunanya sehingga tidak
perlu membawa Powerbank sebagai cadangan energi ketiga bepergian. Baterai ini
dikatakan dapat bertahan seharian dan juga dapat bertahan selama 38 hari dalam
posisi idle. Bukan hanya itu bahkan perangkat ini dapat berubah fungsi menjadi
sebuah powerbank dan berbagi energy dengan perangkat Gadget lainnya.
ASUS ZenFone Max diperkuat
dengan Chipset Quad Core besutan Qualcomm Snapdragon 410 dan GPU Adreno 306 yang
sama-sama berjalan di operasi system Android ASUS ZenFone Max dan sama-sama bertenaga
dan bias di andalkan untuk menjalankan game yang mempunyai resolusi HD dengan
sangat lancar, pasti tanpa ada lag. membuat perangkat ini terasa nyaman ketika
digunakan bermain game, memutar video dan berbagai aktivitas lainnya. Dipadukan
dengan RAM sebesar 2 GB dan kapasitas penyimpanan sebesar 16 GB + 5 GB ASUS Web
Storagegratis, anda juga masih bisa memperluas kapasitas penyimpanan hingga 64
GB dengan memanfaatkan fitur Micro SD Card.
Layar ASUS ZenFone Max berukuran
5.5 Inci dengan resolusi HD. Agar bertambah kokoh dan bertahan dari segala
macam goresan dilapisi oleh pelindung Corning Gorilla Glass 4. Pada bagian
kamera terdapat kamera dengan sensor 13 megapiksel dengan f/2.0 pada bagian
belakang dan kamera 5 megapiksel pada bagian depan yang mendukung pengambilan
gambar dengan sudut 140 derajat.
Sementara itu beralih ke
masalah harga handphone canggih besutan ASUS ini nantinya di pasaran Indonesia
adalah sekitar Rp 2.599.000, dan akan hadir pada akhir Maret mendatang dengan
seri ZC550KL.
ASUS ZenFone MAX Review Spesifikasi Dan Harga
4/
5
Oleh
Unknown